Skip to main content

Posts

Showing posts from June, 2014

ATASI ERROR PPA CINNAMON PADA UBUNTU 12.04 LTS

Pernahkah akhir-akhir ini anda mendapatkan error seperti berikut ini ; ........... W: Failed to fetch http://ppa.launchpad.net/gwendal-lebihan-dev/cinnamon-stable/ubuntu/dists/precise/main/source/Sources  404  Not Found W: Failed to fetch http://ppa.launchpad.net/gwendal-lebihan-dev/cinnamon-stable/ubuntu/dists/precise/main/binary-i386/Packages  404  Not Found E: Some index files failed to download. They have been ignored, or old ones used instead. ........... PPA Cinnamon 1.8 Saya memasang PPA Cinnamon-Stable pada Ubuntu 12.04 LTS. Error ini terjadi akibat dari perubahan yang terjadi pada PPA gwendal-lebihan-dev Cinnamon dengan kenaikan versi dari 1.8 menjadi versi 2.0. Tentunya berdampak pula pada para user yang masih menggunakan versi 1.8. Dari hal tersebut, saya berusaha berbagi cara atasi error PPA Cinnamon pada Ubuntu 12.04 LTS ini. Ada beberapa langkah yang dapat anda lakukan, yakni : Mencopot (unchecklis) PPA Cinnamon pada list repositori anda. Caranya b

Cherry SL Untuk Tema Smart Launcher

Setelah merilis beberapa tema Smart Launcher seperti BlankOn SL, BlangkOn Rote SL, Origami SL, dan WPA SL, kini BIT Inti Teknologi (intiteknologi.co.id) merilis kembali salah satu tema yang diberi nama (code name) Cherry SL. CherrySL untuk tema Smart Launcher merupakan salah satu tema yang dikembangkan sebagai variasi tema Smart Launcher android. Cherry SL for Smart Launcher Theme Cherry SL merupakan tema pihak ketiga sehingga sebelum anda dapat menikmati tema ini, anda harus memasang terlebih Smart Launcher dengan alamat link Smart Launcher 2 . Setelah berhasil anda pasang, selanjutnya anda dapat mengunduh tema Cherry SL ini. Tema ini pun dapat dipasang pada android versi 2.0 ke atas. Cherry SL bisa anda peroleh melalui link Play Store BIT-Inti Teknologi Bagaimana menggunakan tema Cherry SL? Jika pada perangkat android anda telah terpasang (install) Smart Launcher, maka selanjutnya anda dapat menerapkan tema Cherry SL ini dengan cara sebagai berikut : Buka bagian Pre

CARA REKAM LAYAR ANDROID VIA AIRDROID

Cara merekam layar android anda via aplikasi Airdroid cukuplah mudah dan tentunya tanpa mode root. Namun, pada kesempatan ini saya mencobanya dalam komputer dengan OS Ubuntu 12.04 LTS. Awalnya saya mencari bermacam aplikasi perekam aktivitas layar android di google Play Store. Namun, hampir semua aplikasi tersebut membutuhkan akses/mode root. Sedangkan yang saya butuhkan aplikasi sederhana tanpa meminta mode root. Akhirnya, terbersitlah ide untuk memanfaatkan aplikasi Airdroid beserta RecordMyDesktop pada Ubuntu 12.04 LTS yang sudah terinstall di komputer. Sebelum lebih jauh, penulis menyadari bahwa hal ini tidaklah praktis karena melibatkan 2 (dua) perangkat berbeda yakni sebuah perangkat android dan kompter (laptop). Akan tetapi, menggali potensi dan ide dari perangkat yang dimiliki jauh lebih mengasyikan. Bagaimana Cara Melakukannya ? Peralatan dan aplikasi yang penulis pakai adalah sebagai berikut : Perangkat Komputer (laptop) dengan OS GNU/Linux distro Ubuntu 12.04 LT

AduDesktop menyajikan Openbox Session

Hari ini  AduDesktop  menyajikan  Openbox Session   pada Ubuntu 12.04 LTS dengan 9 (sembilan) contoh tangkapan layar (screenshot) dari sessi desktop Openbox yang telah dikostum (tweak). Berikut salah satu contoh tangkapan layar (screenshot) tweak Openbox Session : Openbox Session on Ubuntu 12.04 LTS Openbox Session pada Ubuntu 12.04 LTS ini dikostum dengan beberapa bahan sebagai berikut : Nitrux Icons Beberapa tema Conky Tint-Panel Docky-Dock beberapa wallpaper default Apabila anda ingin menikmati 9 (sembilan) contoh tangkapan layar (screenshot) Openbox Session ini, silakan mengunjungi link  Openbox Session on Ubuntu 12.04 LTS  atau anda dapat mengakses laman "Adu Desktop" di kanan-atas blog ini. Demikianlah pemaparan singkat mengenai  AduDesktop menyajikan Openbox Session  ini. Semoga bermanfaat dan menjadi inspirasi anda. Salam open source.

APLIKASI PERKANTORAN PADA ANDROID

Apakan saat ini android anda hanya berfungsi untuk bermain game? atau sebagai alat komunikasi dan sarana sosial media saja? Adakah yang lain? Adakah pula aplikasi perkantoran pada android? Sistem operasi android dikembangkan secara luas dan terbuka tentunya berdampak pada banyaknya peluang untuk menciptakan berbagai aplikasi. Mulai dari sekedar perangkat alat komunikasi (telepon dan sms layaknya handphone biasa), bermain game, hingga kemungkinan-kemungkinan lainnya sesuai kebutuhan anda. Jika anda bekerja pada lingkungan administrasi perkantoran, maka android pun menyediakan berbagai aplikasi perkantoran untuk mendukung kinerja anda. Pada kesempatan ini penulis akan berbagi beberapa aplikasi yang berhubungan dengan lingkungan kerja administrasi perkantoran. Beberapa aplikasi ini erat kaitannya dengan pola kerja administrasi sederhana seperti mengetik dokumen, dan mencetaknya (print out). Untuk lebih jelasnya, silakan simak penjelasan di bawah ini. Penulis sengaja mengkklsifika