Skip to main content

Posts

Showing posts from July, 2014

WPAP Inkscape Bagian Mata

Pada kesempatan ini saya akan berbagi cara membuat WPAP Inkscape pada bagian mata . Prinsip membuat WPAP sangatlah beragam, bergantung gaya (style) si pembuatnya. Hanya saja, apabila anda pertama kali memulai, kita dapat memulainya dari bagian Mata, Hidung, dan Mulut. Sebelum lebih jauh, silakan anda simak contoh video berikut ini : Bagaimana cara melakukannya? Caranya sangat sederhana, anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini, yakni : Siapkan sebuah foto yang sudah anda pilih Buka aplikasi inkscape Pilih File > Import > Pilih gambar yang akan dijadikan WPAP lalu kunci layer foto tersebut agar tidak bergeser Buat layer baru dengan mengakses menu Layer > Add Layer > namai sesuka anda Bekerjalah pada layer kedua tersebut dengan memakai tool Drawer Berziez Curves pada bagian menu tools. Jangan lupa hilangkan garis (delete sroke) dan hanya menggunakan fill (warna) saja. Prinsip WPAP adalah garis tegas, jangan sampai ada garis melengkung Setelah

Facebook Chat GPS

Pada kesempatan ini saya akan berbagi review sederhana mengenai Facebook Chat GPS. Facebook Chat GPS hanyalah istilah saya pribadi untuk menyebutkan salah satu fasilitas yang terdapat  pada aplikasi facebook android. Facebook Chat GPS Sadar ataupun tidak, fasilitas ini memiliki 2 (dua) sisi yang berbeda. Sisi positifnya, anda akan mengetahui dimana teman chat anda berada saat ini Sisi negatifnya, bergantung kebutuhan yang berkepentingan (anda tahu apa yang saya maksud). Bagaimana mengakses fasilitas ini? Pada aplikasi facebook anda buka Pengaturan (settings) dan lihat apakan "Lokasi Messenger" on ataukah off. Untuk menggunakannya, silakan anda akses pada menu messenger anda lalu klik "view map" dan lihatlah lokasi teman chat anda. Fasilitas GPS ini dapat digunakan ketika lawan chat anda sedang aktif dan anda dapat menelusuri keberadaannya. Demikianlah review singkat mengenai Facebook Chat GPS ini. Semoga bermanfaat. Salam Open Source.